Pages

Selasa, 04 Oktober 2011

nama untuk adek "Septa Ryo Fathurrahman"


Setelah sembilan bulan 10 hari kira-kira lamanya seorang wanita mengandung, berjuang untuk hidup dan mati dirinya sendiri dan anak yang akan dilahirkannya. Betapa bangga dan bahagianya jika seorang wanita dapat melahirkan bayi dengan normal dan bayinya pun sehat. Sebagai orang tua memberikan nama untuk buah hati diharapkan menjadi do’a dan harapan yang baik dari orang tua (nama adalah doa). 

“Septa Ryo Fathurrahman"

Sebenarnya apa sihh artinyaa ................ 

Terlihat namanya yang cantik dan bagus. Itulah adik laki-laki saya yang lahir pada tanggal 28 September 2011, hari rabu wage, pukul 01.00. Dengan berat 28ons anak ini terlihat mungil dan lucu sekali. Badannya masih merah sehingga aku tak berani untuk meggendongnya,, mungkin satu atau dua bulan lagi aku akan menggendongnya sampai puas. Hehehe. Berkat kerja keras dan perjuangan dari bulek saya Sri Rahayu,, ryo lahir dengan selamat dan sangan sehat. Kemungkinan anak ini perkembangan motoriknya bagus. Hehe,, sotoy beudd.

Berikut arti nama Septa Ryo Faturrahman. Kata Septa diambil dari bulan kelahiran yaitu September. Sedangkan Ryo diambil dari nama artis jepang yang dikagumi ibu anak ini (hehe). Namun banyak yang menyatakan bahwa nama Ryo adalah kata yang berasal dari bahasa Spanyol, Amerika dan portugis. Dari beberapa versi tersebut mempunyai arti yang sama bahkan maksud dari arti tersebut hampir sama yaitu “sungai”. Maksud dari sungai disini adalah anak yang mempunyai nama Ryo akan tumbuh menjadi manusia yang mampu memberi manfaat tidak hanya bagi manusia, namun juga bagi makhluk Tuhan lain, ya, layaknya sungai. Juga diharapkan akan memiliki pemikiran yang panjang dan terus mengalir. Terakhir adalah nama Fathurrahman dari bahasa arab yang artinya adalah Pembukaan, Kejayaan Allah yang pengasih.

Dari gabungan ketiga nama tersebut “Septa Ryo Fathurrahman”  mengandung arti yang sangat indah yaitu anak yang lahir pada bulan september yang mempunyai pemikiran panjang, menjadi manusia yang mampu memberikan manfaat bagi sesama manusia dan makhkluk Tuhan lainnya sehingga dapat membuka kejayaan Allah yang Maha Pengasih.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar